Sumenep, RPN – Pusat Kesahatan Masyarakat (Puskesmas) Pandian sabet tiga juara dalam ajang perayaan Hari Kesehatan Nasional (HKN) Ke-56 tahun 2020 yang diadakan oleh Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Sumenep, Madura Jawa Timur.

Agenda perayaan Hari Kesehatan Nasional ke-56 tahun 2020 tersebut diikuti oleh 30 Puskesmas di 27 Kecamatan yang ada di Kabupaten Sumenep, yang dimulai jelang sebelum Hari Kesehatan Nasional (HKN) 2020 serta pemberian hadiah dilaksanakan pada Rabu (23 Desember 2020) dikantor dinas kesehatan kabupaten sumenep.

Berbagai macam perlombaan yang diselenggarakan tersebut seperti lomba Taman posyandu, Vlog, Kebersihan dan Banner (Promosi dan Sosialisasi).

Kepala Puskesmas Pandian, Akhmad Samsuri saat dikonfirmasi menyampaikan bahwa PKM Pandian dalam lomba menyambut perayaan HKN tahun ini berhasil menyabet tiga penghargaan.

“Alhamdulillah pada perayaan HKN Ke-56 tahun 2020 ini, Puskesmas Pandian dapat tiga juara yaitu juara Ke-2 pada perlombaan Taman Posyandu, juara Ke-2 pada perlombaan Vlog tingkat kabupaten dan juara Ke-3 pada perlombaan Vlog Tingkat provinsi,” terang Akhmad Samsuri.

“Semua penghargaan yang disabet ini merupakan kerjasama tim yang ada di Puskesmas pandian dalam mensosialisasikan dan melayani masyarakat binaan tentang kesehatan,”tambahnya

dirinya juga berterima kasih kepada semua tenaga medis dan personil yang ada di puskesmas pandian, yang sudah berjuang selama ini.

“Terima kasih untuk semua tenaga medis dan personel yang ada di PKM Pandian, atas kinerja dengan semangat, semoga semua hal tersebut dinilai ibadah dihadapaNYA,”Jelas Samsuri

Kepala PKM Pandian juga menambahkan dalam ajang lomba menyambut perayaan HKN ini, selain sebagai motivasi kinerja dalam pelayanan kepada masyarakat juga untuk mengukur kwalitas dari kinerja itu sendiri.

“Dengan adanya lomba seperti ini kita dapat mengukur seberapa besar kinerja kita dalam melayani masyarakat dan juga sebagai motivasi untuk bekerja lebih baik,” Imbuhnya

Baca Juga :  Aliansi LAB dan PT. Lisun Utama Jaya, Lakukan Tabur Bunga di TKP Kecelakaan Maut Banyuwangi

Samsuri juga menyampaikan bahwa pada perayaan HKN kali ini, agenda perlombaan dilakukan secara daring atau virtual karena masih ada pandemi.

“Pada tahun-tahun sebelumnya perayaan HKN ini cukup meriah dan banyak aneka ragam perlombaan seperti tarik tambang, senam kreasi dan sebagainya. tetapi pada saat ini kita lagi berada di tengah pandemi Covid-19 tentunya harus membatasi diri dalam setiap kegiatan yang membuat kerumunan ,” pungkasnya.

Zain

 121 total views,  1 views today

Leave a Reply

avatar
  Subscribe  
Notify of