Demak,RPN – Untuk memutus rantai penyebaran Covid-19, babinsa Kerangkulon Sertu Agus bersama bhabinkamtibmas melaksanakan sosialisasi dengan ketua RT 03/04 Bapak Sukim Desa Kerang Kulon Kecamatan Wonosalam Kabupaten Demak. Dalam komsos tersebut babinsa menghimbau kepada warga masyarakat yang pulang dari merantau bagar melaksanakan isolasi mandiri selam 14 hari. Senin 04-05-2020.
Sertu Agus selaku Babinsa Kerang Kulon bersama bhabinkamtibmas memberikan arahan dan himbauan serta pemahaman kapada masyarakat tentang isolasi mandiri kepada warga Kerang Kulon yang telah pulang dari perantauan agar melaksanakan isolasi mandiri selama 14 hari. Hal ini dilakukan untuk mengurangi risiko penularan COVID-19 yang sifatnya diam atau tidak terdeteksi dalam kerumunan yang ramai.
Selain himbauan isolasi mandiri bagi pendatang, babinsa juga berpesan kepada masyarakat agar menerapkan pola hidup sehat, diantaranya sering cuci tangan pakai sabun, kurangi kegiatan diluar rumah, apabila sangat penting agar menggunakan masker, social distancing atau jaga jarak dan hindari kerumunan warga dengan jumlah yang banyak. Pungkas Babinsa.
Adi
113 total views, 1 views today
Leave a Reply